KELEBIHAN DAN KEKURANGAN STUDENT CENTERED LEARNING (SCL) DAN TEACHER CENTERED LEARNING (TCL)

1. Teacher Centered Learning (TCL)

Kelebihan Teacher Centered Learning (TCL) :

      1)      Sejumlah besar informasi dapat diberikan dalam waktu singkat

      2)      Informasi dapat diberikan ke sejumlah besar siswa

      3)      Pengajar mengendalikan sepenuhnya organisasi, bahan ajar, dan irama pembelajaran

      4)      Merupakan mimbar utama bagi pengajar dengan kualifikasi pakar

      5)      Bila kuliah diberikan dengan baik, menimbulkan inspirasi dan stimulasi bagi siswa

      6)      Metode assessment cepat dan mudah

Kekurangan Teacher Centered Learning (TCL) :

     1)      Pengajar mengendalikan pengetahuan sepenuhnya, tidak ada partisipasi dari

 pembelajar

     2)      Terjadi komunikasi satu arah, tidak merangsang siswa untuk mengemukakan

 pendapatnya

     3)      Tidak kondusif terjadinya critical thinking

     4)      Mendorong pembelajaran pasif

     5)      Suasana tidak optimal untuk pembelajaran secara aktif dan mandiri

2. Student Centered Learning (SCL)

Kelebihan Student Centered Learning (SCL)

Model pembelajaran student center, pada saat ini diusulkan menjadi model pembelajaran yang sebaiknya digunakan karena memiliki beberapa keunggulan yaitu:

      1)      Siswa atau peserta didik akan dapat merasakan bahwa pembelajaran menjadi miliknya

 sendiri karena peserta didik diberi kesempatan yang luas untuk berpartisipasi;

      2)      Siswa memiliki motivasi yang kuat untuk mengikuti kegiatan pembelajaran;

      3)      Tumbuhnya suasana demokratis dalam pembelajara sehingga akan terjadi dialog dan

diskusi untuk saling belajar-membelajarkan di antara mahasiswa;

      4)      Dapat menambah wawasan pikiran dan pengetahuan bagi guru atau pendidik karena

sesuatu yang dialami dan disampaikan peserta didik mungkin belum diketahui

sebelumnya oleh guru.

      5)      Mengaktifkan siswa

      6)      Mendorong siswa menguasai pengetahuan

      7)      Mengenalkan hubungan antara pengetahuan dan dunia nyata

      8)      Mendorong pembelajaran secara aktif dan berpikir kritis

      9)      Mengenalkan berbagai macam gaya belajar

      10)    Memperhatikan kebutuhan dan latar belakang pembelajar

      11)    Memberi kesempatan pengembangan berbagai strategi assessment

Kekurangan Student Centered Learning (SCL)

            1)      Sulit diimplementasikan pada kelas besar

            2)      Memerlukan waktu lebih banyak

            3)      Tidak efektif untuk semua jenis kurikulum

            4)      Tidak cocok untuk peserta didik yang tidak terbiasa aktif, mandiri, dan demokratis

Comments

Popular posts from this blog

Perbedaan Penggunaan Delicious, Yummy, Dan Tasty Dalam Kalimat Bahasa Inggris

Pengertian Seni Aliran Dekoratif